Fingerprint, Teknologi Terbaik untuk Absensi
Fingerprint - Banyak sistem yang digunakan dalam pendataan kehadiran, metode biometrik menjadi salah satu dari sistem tersebut. Metode biometrik, sebuah metode untuk mengenali manusia melalui fisik atau kebiasaan (perilaku) khusus lainnya. Dalam dunia Teknologi Informasi, biometrik biasanya digunakan sebagai access control (akses kontrol) terhadap sumber daya tertentu.
Sesuai dengan definisi, biometrik bisa dibagi menjadi dua kategori besar, yaitu pengenalan Fisik yang meliputi:
- Fingerprint Recognition (pengenalan sidik jari)
- Optical Recognition (pengenalan optik mata)
- Facial Structure Recognition (pengenalan struktur wajah)
- Hand Structure Recognition (pengenalan struktur tangan)
Dan kategori yang kedua adalah pengenalan Kebiasaan yang meliputi:
- Voice Recognition (pengenalan suara)
- Signature Recognition (pengenalan tanda tangan)
- Keystroke Recognition (pengenalan penekanan tombol pada keyboard)
Masing-masing metode mempunyai kelebihan dan kelemahan. Dan Fingerprint merupakan metode yang mempunyai banyak kelebihan dibanding kelemahan.
Akurat, dapat diperoleh dengan mudah, murah,sensor pembaca lebih kecil menjadi kelebihan dibandingkan dengan sistem presensi yang lain seperti absensi non biometrik. Namun dibalik kelebihan tentu saja ada kelemahan, 2% dari populasi dunia memiliki beberapa jari yang tidak dapat dibaca gambarnya. Namun sistem pembacaan ini tergantung dari sensor yang digunakan. Karena pada dasarnya sensor sidik jari bisa diatur keakuratan dalam pembacaan tekstur sidik jari.
Submit the word you see below. Notify Me of Follow-up Comments.